Dirjen Dikti Bagikan Kiat Belajar di Era Digital kepada Ribuan Mahasiswa Baru Universitas Sunan Gresik
On Berita – JAKARTA, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Khairul Munadi, memberikan kuliah umum pada kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Universitas Sunan Gresik (USG) di Kampus A, Desa Kertosono, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, Kamis (18/9). Acara ini diikuti sekitar 2.500 mahasiswa baru hasil seleksi dari 3.500 pendaftar dari berbagai daerah di Indonesia.
Dalam pemaparannya, Khairul menekankan pentingnya memanfaatkan bonus demografi yang dimiliki Indonesia, karena generasi muda saat ini akan menjadi penentu tercapainya Indonesia Emas 2045. Ia mengingatkan bahwa di era digitalisasi, mahasiswa tidak hanya menghadapi banyak peluang, tetapi juga tantangan yang perlu disikapi dengan bijak.
Menurutnya, tantangan utama bukan lagi sekadar menguasai pengetahuan, melainkan bagaimana mahasiswa mampu belajar dengan cara yang efektif (*learning how to learn*). Kampus, lanjutnya, tidak hanya berfungsi sebagai tempat menimba teori, tetapi juga harusmenjadi pusat kreasi, inovasi, dan memberi dampak sosial.
Khairul juga menegaskan pentingnya keterampilan abad 21, khususnya dalam menghadapi perkembangan kecerdasan buatan (AI). Ada tiga literasi utama yang harus dimiliki mahasiswa: literasi data (kemampuan membaca dan menganalisis informasi), literasi teknologi (memverifikasi kebenaran informasi), serta literasi antarmanusia (kemampuan berkomunikasi, berempati, dan menjaga nilai etika serta spiritualitas).
Ia mengingatkan agar kemajuan teknologi tidak mengurangi kemampuan interaksi manusiawi, melainkan memperkuat empati dan moralitas. Selain itu, mahasiswa didorong untuk mengembangkan kreativitas, berpikir kritis, berkolaborasi, serta menjadi pencipta karya, bukan sekadar pengguna.
”Belajarlah bersama secara kolaboratif agar proses belajar menjadi lebih efektif dan efisien,” pesannya kepada mahasiswa baru USG.
#ONBERITA #ONBerita #OnBeritaJakarta #DiktisaintekBerdampak #DiktisaintekSigapMelayani #Pentingsaintek #Kampusberdampak #Kampustransformatif
Penulis: Galang Aryudha Pamungkas
Sumber berita: Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi| Jakarta, 19 September 2025
Sumber : https://kemdiktisaintek.go.id/kabar-dikti/kabar/dirjen-dikti-bagikan-kiat-belajar-di-era-digital-kepada-ribuan-mahasiwa-baru-universitas-sunan-gresik/
