Prabowo Siapkan Beasiswa Penuh untuk Dokter & Perawat, Tegaskan Revolusi Layanan Kesehatan
On Berita – Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menegaskan arah besar pemerintah dalam merevolusi standar pelayanan kesehatan nasional saat meresmikan Rumah Sakit (RS) Kardiologi Emirates–Indonesia di Surakarta, Rabu (19/11/2025). Rumah sakit ini menjadi salah satu fasilitas kesehatan berteknologi tinggi yang diproyeksikan sebagai pusat rujukan jantung berskala nasional, sekaligus simbol komitmen negara dalam menyediakan layanan medis modern bagi seluruh masyarakat.
Dalam sambutannya, Presiden Prabowo menyebut bahwa pelayanan kesehatan adalah kewajiban negara yang tidak dapat ditawar. Ia menekankan bahwa kualitas rumah sakit baru ini harus mencerminkan tanggung jawab pemerintah dalam menghadirkan fasilitas yang tidak hanya lengkap, tetapi juga dapat dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat.
Menurut laporan yang diterimanya, RS Kardiologi Emirates–Indonesia dibekali peralatan medis terkini yang hanya dimiliki oleh sedikit rumah sakit di Indonesia. Di Jawa Tengah, fasilitas ini bahkan menjadi satu-satunya yang memiliki teknologi tersebut. Presiden Prabowo berharap rumah sakit ini akan menjadi pusat penanganan jantung yang unggul, dan mengurangi kebutuhan masyarakat untuk berobat ke luar negeri.
Pemerintah juga tengah membangun 66 rumah sakit baru di berbagai wilayah. Kepala Negara menegaskan bahwa seluruh rumah sakit tersebut harus memenuhi standar layanan yang sama dengan RS Kardiologi Emirates–Indonesia, termasuk aspek teknologi, kualitas SDM, dan kapasitas layanan. Ia menargetkan agar dalam empat tahun, seluruh kabupaten/kota memiliki rumah sakit modern berfasilitas lengkap.
Selain pembangunan fisik, Presiden Prabowo menyoroti kebutuhan mendesak akan tenaga medis yang kompeten. Mengacu pada rekomendasi Menteri Kesehatan, pemerintah akan menambah 30 fakultas kedokteran baru serta meningkatkan jumlah mahasiswa kedokteran di kampus yang sudah ada. Langkah ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang untuk mencukupi kebutuhan dokter, perawat, dan paramedis di masa depan.
Dalam pernyataan yang menjadi sorotan publik, Presiden Prabowo menegaskan bahwa pemerintah menyiapkan beasiswa penuh bagi calon tenaga kesehatan. “Jika memungkinkan, semuanya beasiswa penuh,” tegasnya. Dukungan ini mencakup pendidikan kedokteran, keperawatan, hingga paramedis, sebagai pondasi peningkatan kualitas layanan kesehatan nasional.
Presiden Prabowo juga menyebut bahwa RS Kardiologi Emirates–Indonesia nantinya akan berperan sebagai pusat inovasi, riset, dan edukasi medis. Dengan fasilitas berstandar internasional, rumah sakit ini diharapkan memberi harapan baru bagi pasien jantung agar dapat memperoleh layanan terbaik tanpa harus berobat keluar negeri.
#PrabowoSubianto #RevolusiKesehatan #BeasiswaDokter #PelayananKesehatan #RumahSakitIndonesia #TenagaMedis #Surakarta #KesehatanNasional #ONBERITA #OnBerita #OnBeritaNasional #OnBeritaJakarta
Penulis : Rizky Sapta Nugraha
Editor : Ali Ramadhan
Sumber : Kemensetneg RI | 19 November 2025 https://www.setneg.go.id/baca/index/revolusi_pelayanan_kesehatan_presiden_prabowo_siapkan_beasiswa_penuh_bagi_tenaga_medis
